Kawasaki Rilis Moge Ninja H2 Versi Turing, Pakai Supercharger Buat Jalan Jauh

Muhammad Farhan - Senin, 6 Februari 2023 | 10:00 WIB

Kawasaki Ninja H2 SX SE 2023 (Muhammad Farhan - )

Kawasaki
Panel instrumen Kawasaki Ninja H2 SX SE 2023

Baca Juga: Semakin Mirip ZX-25R! Kawasaki Pamerkan Tiga Warna Baru Ninja 250 2 Silinder

Ditambah Quick Shifter (KQS), Engine Brake Control (KEBC), Riding Mode dan Vehicle Hold Assist (VHA), pemanas handgrip, dan USB power outlet.

Seluruh fiturnya bisa dipantau lewat panel instrumen digital TFT 6,5 inci dengan sistem konektivitas smartphone Kawasaki SPIN.

Selain pakai lampu full LED, sistem lampu depan punya Auto hi-beam sensor dan sistem kunci keyless (KIPASS).

Kawasaki
Kawasaki Ninja H2 SX SE 2023

Untuk kaki-kaki, terpasang suspensi Showa full elektronik (KECS) dengan model upside down di depan dan monosok di belakang.

Pengereman depan pakai kaliper Brembo Stylema radial 4 piston ganda, dan belakang pakai kaliper 2 piston.

Lingkar roda pakai ukuran 17 inci, dibalut ban 120/70-190/55 dengan total bobot motor seberat 268 kg.

Hanya ada pilihan warna kombinasi hitam hijau, harga Kawasaki Ninja H2 SX SE dilepas setara Rp 416 jutaan di pasar Amerika Serikat.