Masuk ke interior, Fronx menyuguhkan head up display, kamera 360, head unit SmartPlay Pro+ dengan Apple CarPlay dan Android Auto, wireless charger, dan sistem audio ARKAMYS dengan Surround Sense.
Selain itu Fronx juga memiliki Cruise Control, 6 airbag, Hill Hold Assist, Electronic Stability Program, dan ISOFIX.
Baca Juga: Genap 52 Tahun Berdiri, Suzuki Catatkan Tiga Juta Unit Produksi Mobil di Indonesia
Sayangnya Suzuki Fronx masih belum mendapatkan fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS).
Namun soal kecanggihan, aplikasi Suzuki Connect Fronx tidak hanya bisa mengunci pintu saja.
Aplikasi ini juga bisa mengecek status kendaraan, request immobilizer, memberi tahu ketika mobil dicuri, geofencing, Remote AC Control, konektivitas smartwatch, dan bahkan Suzuki Connect Skills for Amazon Alexa.