Ambil contoh jika konsumen menggunakan oli Motul dengan SAE 5W-30, harganya sekitar Rp 95 ribu/liter.
Baca Juga: Harganya Bikin Ngiler, Honda Brio Satya Bekas Kini Bisa Ditebus Mulai Rp 70 Jutaan
“Penggantian oli Honda Brio itu biasanya butuh oli sekitar 3,7 liter, dan jasa biaya ganti olinya Rp 45 ribu,” jelas pria asal Malang ini.
Sedangkan untuk tune-up atau servis ringan, biasanya Yusuf dan mekaniknya melakukan beberapa pekerjaan.
"Tune-up itu biasanya cek busi, koil, throttle body, cek sensor oksigen dan pemberian carbon cleaner untuk pembersihan ruang bakar," ucapnya.
Biasanya Yusuf mematok tarif Rp 175 ribu untuk tune up Honda Brio, belum termasuk harga komponen lainnya jika ada penggantian.
Jika dihitung, kalau konsumen melakukan tune up dan ganti oli Honda Brio generasi pertama di Bayu Motor, biaya yang dihabiskan sekitar Rp 600 ribuan.