Meski begitu karena petanya berbasis data, masih ada tujuan yang tidak tercover ketika ke tempat baru atau antah berantah. Beda dengan Google Maps misalnya yang berbasis internet.
Beralih ke tombol-tombol yang ada di setang. Setang kanan berisi tombol engine cut-off yang sekaligus tombol starter. Di bawahnya tombol hazard.
Pada setang sebelah kiri terdapat banyak tombol, mulai dari lampu jauh-dekat dan dim, lampu sein, klakson, tombol pilihan atas-bawah, select, home dan back.
Baca Juga: Meluncur Big Skutik Baru Bermesin BMW, Siap Tantang XMAX dan Forza
Menyalakan motor cukup kantungkan remote atau smartkey seperti XMAX lama, kemudian putar kenopnya.
Smartkey juga memiliki fungsi answer back. Di bawah kenop terdapat tombol untuk membuka laci sebelah kiri dan jok.
Tutup tangki bensin dibuka melalui kenop utama, putar ke sebelah kanan sampai habis. Tangki bensin XMAX dapat memuat 13 liter bahan bakar. Wow!
Laci dek depan sebelah kiri terdapat power outlet 12V, sedangkan laci sebelah kanan cukup lega karena dapat menampung botol minum berukuran 600 ml.
Bagasi bawah jok memiliki kapasitas jumbo 44,9 liter, muat satu helm fullface Shoei X-14 di bagian belakang dan satu helm half face di bagian depan.
Karena masih lega, jas hujan, sepatu dan perlengkapan lainnya juga masih bisa masuk bagasi. Tinggal disesuaikan saja konfigurasinya.
Di dalam bagasi juga terdapat lampu LED pada sisi kiri, lumayan membantu visibilitas ketika gelap atau malam hari.
Fitur lain yang terdapat di XMAX Connected adalah windshield dapat disetel tinggi-rendahnya, namun masih manual seperti di XMAX lama.
Jelas berbeda dengan rivalnya Honda Forza 250 yang tinggal pencet tombol, setel tinggi windshield XMAX perlu memindahkan posisi bautnya.
Selain windshield, setang juga dapat diatur. Lagi-lagi manual dan harus membongkar cover terlebih dahulu.
Sistem pengereman identik XMAX lama, depan pakai cakram tunggal dengan kaliper 2 piston, dan 1 piston di belakang dengan sistem ABS dual-channel.
Fitur safety lain ada traction control system (TCS), aktif ketika melewati jalanan licin ketika habis hujan atau jalan kerikil dan berpasir.
Seperti ketika rombongan menuju tempat penginapan di kawasan Danau Batur di Kintamani.
Ketika aktif, logo ‘TCS’ di panel instrumen akan menyala, diiringi dengan pengurangan tenaga mesin untuk mendapat traksi.
Ukuran pelek belang 15-14 inci dari XMAX lama pun tetap dipertahankan di XMAX Connected, dibalut ban Dunlop Scootsmart 120/70-15 dan 140/70-14.