Kalah Tenaga dari Para Rivalnya, Yamaha Mulai Melirik Mesin V4 Untuk Bersaing di MotoGP

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 29 Desember 2022 | 22:15 WIB

Yamaha memperhitungkan beralih ke konfigurasi mesin V4 di MotoGP (Rezki Alif Pambudi - )

"Jika kami terlalu fokus ke top speed, mesin akan menjadi agresif, kami harus mengoptimalisasi semua perubahan kecil dan itu sulit sekali. Kami mencoba mengembangkan semua area dari mesin, sasis, serta aerodinamika," jelasnya.

Untuk sementara ini, Yamaha memang masih mempertahankan konsep mesin inline 4.

Tapi tak menutup peluang, dalam beberapa tahun ke depan harus ada perubahan besar jika ternyata motor Yamaha sudah tak sanggup mengejar dengan inline 4-nya ini.

Jika sudah tak sanggup, Yamaha akan beralih ke mesin V4 jika memang bakalan lebih baik daripada inline 4.

"Kupikir kami masih bisa lanjut dengan inline 4. Kami akan lihat apakah mesin lain bisa lebih menguntungkan dibanding inline 4, lalu kami akan mempertimbangkannya (ganti ke V4)," sambungnya.