Minoru Morimoto, Sosok di Balik Suksesnya Yamaha NMAX di Indonesia Pamit

Naufal Shafly - Selasa, 27 Desember 2022 | 12:30 WIB

Minoru Morimoto Presdir PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) (Naufal Shafly - )

RR Inne Aveline / GridOto.com
Morimoto-san saat memberikan pidatonya di GridOto Award 2018

Nantinya, jabatan Presiden Direktur dan CEO YIMM akan diemban oleh Dyonisius Beti, yang sebelumnya menjabat sebagai Vice President YIMM.

Sedangkan yang mengisi jabatan Vice Presiden YIMM berikutnya, akan diisi oleh Takeshita Naotaka.

"Saya sangat yakin bahwa manajemen YIMM yang baru akan memimpin Yamaha Indonesia untuk terus berkembang dan memberikan prioritas utama pada dealer dan konsumen lebih dari sebelumnya," kata Morimoto.

"Waktunya telah tiba bagi saya untuk mengucapkan selamat berpisah. Betapa beruntungnya saya karena telah bekerja untuk Indonesia, negara yang begitu baik," tutupnya.