Antisipasi Macet Saat Nataru di Rest Area, Jasa Marga Pasang RAMS

M. Adam Samudra - Jumat, 16 Desember 2022 | 20:02 WIB

Ilustrasi rest area di jalan tol (M. Adam Samudra - )

Jasa marga
Rest Area Monitoring System (RAMS)

"Di samping menambah toilet fungsional, kami juga telah memastikan kecukupan air bersih bagi toilet dan sarana ibadah. Kami bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menambah pasokan air bersih bagi kedua fasilitas tersebut jika dibutuhkan. Karena, toilet dan sarana ibadah merupakan salah satu fasilitas yang sering digunakan oleh pengunjung," jelas Tita.

PT JMRB juga telah berkoordinasi dengan PT Pertamina (Persero) untuk memastikan kecukupan BBM di SPBU Rest Area Travoy, serta menempatkan SPBU modular di 8 Rest Area Travoy.

SPBU modular ditempatkan di rest area Tipe B, rest area fungsional, dan rest area yang berpotensi terjadi penumpukan.

SPBU modular akan beroperasi mulai dari 20 Desember 2022 hingga 2 Januari 2023. PT JMRB pun menambah operator SPBU dan petugas keamanan untuk mengatur arus lalu lintas di area SPBU.