Ternyata di tahun 1991, harga Toyota Kijang dibanderol seharga mulai Rp 15 juta saja.
Harga segitu adalah harga OTR DKI Jakarta untuk Kijang bak terbuka casis pendek.
Kalau untuk harga Toyota Kijang bak terbuka casis panjang, harganya adalah Rp 17 juta.
Gimana dengan versi minibus alias MPV-nya?
Ternyata engak jauh beda kok, tepatnya mulai Rp 18,2 juta untuk tipe Kijang minibus casis pendek standar.
Di atasnya ada Kijang minibus casis pendek Super, seharga Rp 21,4 juta.
Sementara untuk varian casis panjang, harganya dimulai dari Rp 19,05 juta untuk tipe standar.
Sementara Kijang minibus casis panjang Super dibanderol Rp 22,45 juta.
Kijang juga jadi mobil termurahnya Toyota saat itu lho.
Di luar Kijang, Toyota masih punya banyak mobil yang harganya di atas Kijang.
Misalnya ada Starlet 1000 cc yang harganya dipatok Rp 31,5 juta, atau Corolla 1600 cc yang harganya tembus Rp 52,5 juta.
Biar enggak penasaran, berikut daftar harga mobil Toyota di tahun 1991 selengkapnya: