Gunakan 10 Motor Trail, Prajurit Kopassus Libas Medan Terjal Menuju Pos Gempa Cianjur

Dia Saputra - Minggu, 27 November 2022 | 21:13 WIB

Prajurit Kopassus terjun ke pos gempa Cianjur, antarkan bantuan gunakan motor trail. (Dia Saputra - )

Baca Juga: Sebuah Yamaha NMAX Tertimbun Tembok Bengkel Akibat Gempa Cianjur, Begini Kisahnya

Tim Kopassus telah mendatangi dua lokasi pengungsian yang berada di Desa Nyalindung dan Desa Galudra.

Kelompok Trail Kopassus ini dipimpin oleh Mayor Inf Hendis Asies bergerak menggunakan 10 unit motor trail.

instagram.com/penkopassus
Momen saat prajurit Kopassus antarkan bantuan ke pos gempa Cianjur.

Para prajurit dibekali 30 karung beras, 20 dus mi instan, air mineral, perlengkapan bayi, terpal, susu, selimut, dan perlengkapan lainnya.

Selain itu, prajurit Kopassus juga membawa obat-obatan serta tim medis guna memberikan bantuan kesehatan kepada warga.

"Target kami bisa mendatangi posko di pedalaman yang sulit dijangkau kendaraan roda empat," pungkasnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh PENERANGAN KOPASSUS (@penkopassus)