Melihat fiturnya, lampu full LED sudah jadi standar ditambah layar panel instrumen TFT full digital ukuran 5 inci.
Baca Juga: Siap Turing! Nih Bocoran Spek Suzuki V-Strom SX 250 Versi Indonesia
Didalamnya terdapat fitur Suzuki Intelligent Ride System berisi antara lain 3 riding mode, setelan kontrol traksi, ABS, quickshifter dan low rpm assist.
Kaki-kaki disokong oleh KYB, pakai suspensi upside down di depan dan monosok dengan link di belakang serta velg 17 inci dibalut ban Dunlop Roadsport 2.
Sedangkan pengereman pakai Nissin, dengan cakram ganda di depan dipadu kaliper radial 4 piston dan 1 piston di belakang.
Motor ini punya tinggi jok 810 mm, kapasitas tangki bensin 14 liter dengan total bobot seberat 202 kg.
Suzuki GSX-8S bakal tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Pearl Cosmic Blue, Pearl Tech White dan Matt Sparkle Black.
Seperti motor baru lainnya yang dipamerkan, harga GSX-8S baru akan diumumkan kemudian saat sudah tersedia di pasaran tahun 2023 mendatang.