Tidak hanya sekadar temu sapa, Jonathan Rea dan Alex Lowes juga menjalani sesi tanya jawab, memberikan tanda tangan bagi para fans, bahkan sempat ditantang menjajal simulator milik Kawasaki.
Tapi mengingat keduanya tidak terbiasa dengan program simulator yang dimiliki oleh KMI, Rea dan Lowes tampak sedikit kesulitan.
"Rasanya agak aneh, mungkin karena tidak terbiasa dengan simulatornya saja sih," celetuk Rea kepada GridOto.com.
Selepas acara Meet and Greet di markas besar KMI, Jonathan Rea dan Alex Lowes akan tinggal sehari lagi di Jakarta.
Sebelum melanjutkan perjalanan ke Lombok untuk mengikuti World Superbike Mandalika 2022, yang tahun ini menjadi seri kedua terakhir WorldSBK.
"Besok saya masih akan ada di Jakarta, jadi saya akan menjadi turis terlebih dulu dan melihat-lihat isi kota ini," ucap Rea.
"Sekali lagi terima kasih untuk kalian semua yang sudah datang, kami akan berusaha menampilkan yang terbaik pada balapan akhir pekan ini," tutupnya.