Baik XMAX versi Eropa dan Indonesia, seluruh informasi panel instrumen bisa diatur lewat tombol yang terletak di saklar setang sebelah kiri.
Melihat saklar setang sebelah kanan, khusus XMAX 125 ada tombol start stop system diantara engine start/cut off dan tombol hazard.
Perbedaan selanjutnya adalah desain jok, milik XMAX versi Indonesia tampak lebih sederhana meski sudah pakai bahan kombinasi dan jahitan berwarna.
Baca Juga: Harga Beda Tipis dengan Pendahulunya, Ini Target Konsumen Yamaha XMAX 250 Connected
Sebab di XMAX versi Eropa, desain joknya terlihat lebih mewah ala jok 'Comfort Seat' yang jadi aksesori pada XMAX Indonesia versi lama.
Terakhir tentu saja pilihan warnanya, versi Eropa didominasi warna gelap dengan total 4 warna yaitu Icon Blue, Sonic Grey, Dark Petrol, Tech Black
Kalau XMAX versi Indonesia juga total ada 4 warna, pilihannya Dark Petrol, Premium Black, Luxury Red dan Prestige Grey.
Harga New XMAX di Eropa sendiri belum diumumkan, namun motornya baru akan tersedia di pasaran tahun 2023.
Sementara XMAX Connected di Indonesia harganya dijual Rp 66 juta OTR Jakarta, sudah bisa dipesan bagi konsumen yang berminat.