Ganti Pelek Aftermarket Kegedean, Ini Dampaknya Bagi Mobil Listrik

Angga Raditya - Jumat, 4 November 2022 | 09:00 WIB

Hyundai Ioniq 5 tampil sporti dengan pelek aftermarket yang berdiameter sama dengan ukuran standar (Angga Raditya - )

"Namun ada selisih jarak tempuh 30 kilometer," ujar Bonar.

Menurut Bonar, pelek lebih besar memiliki bobot lebih berat sehingga memberatkan daya motor listrik.

SM Motorsport
Kerja suspensi Hyundai Ioniq 5 akan semakin berat apabila diberikan pelek besar

Baca Juga: Ganti Pelek Mobil Berpenggerak AWD Haram Kalau Speknya Begini

Motor listrik jadi perlu daya ekstra untuk membuat roda mobil bergerak dari posisi diam.

Selain itu dampak lain yang bisa dihasilkan dari pelek oversize adalah suspensi menjadi cepat apkir.

Komponen seperti tie rod, ball joint, hingga kampas rem tentu akan lebih bekerja ekstra apabila menggunakan pelek berdiameter terlalu besar.

Pelek aftermarket yang kegedean juga akan membuat jarak pengereman mobil bertambah akibat bobot yang berlebih.