Dodge Bawa Mesin Hellephant Baru ke SEMA, Tenaga Tembus 1.100 DK!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 3 November 2022 | 10:18 WIB

Dodge ramaikan SEMA dengan menghadirkan mesin Hellephant baru. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Semua varian Hellephant mendapatkan supercharger twin screw IHI berkapasitas 3.000 cc serta komponen hardware dan sistem bahan bakar yang sudah diupgrade.

Hasilnya? Hellephant paling 'entry' C30 dan A30 disebut mampu melontarkan tenaga 900 dk dan 1.000 dk!

Dodge/Stellantis
Hadirnya Hellephant akan memperkuat lineup crate engine dari Direct Connection.

Baca Juga: Mopar Jual Mesin ‘Hellephant’ 1.000 DK, Harga Setara Toyota Fortuner

Sementara untuk Hellephant varian 'alkohol tinggi' C170 dan A170 itu masing-masing memiliki tenaga klaim tembus 1.000 dk dan 1.100 dk!

Sayangnya Dodge masih belum menyebutkan tenaga dan torsi tepat Hellephant C170 dan A170 serta torsi tepat Hellephant C30.

Tapi sebagai gambaran, Hellephant A30 mampu menyemburkan torsi 1.288 Nm, 330 Nm lebih kuat dari mesin Hellcat biasa.