Ramaikan SEMA 2022, Mopar Tampilkan Jeep CJ Bertenaga Listrik!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 31 Oktober 2022 | 20:54 WIB

Mobil konsep Jeep CJ Surge adalah Jeep CJ yang ditenagai listrik. (Rayhansyah Haikal Wishnumurti - )

Bagian interiornya masih sesimpel Jeep CJ asli, tapi dengan tambahan modul baterai di bagian belakang plus konsol dari Wrangler JK.

Soal performa, tidak ada lagi mesin bakar pada CJ Surge karena telah digantikan oleh motor listrik dan baterai bertegangan 400 volt.

Mopar/Stellantis
Interior Jeep CJ Surge.

Baca Juga: Intip Fitur Mobil Listrik Jeep Avenger, Bisa Jalan dan Parkir Sendiri!

Motor listrik Jeep CJ Surge menyalurkan tenaga 200 kW atau 268 dk ke roda lewat sistem penggerak empat roda.

Menyempurnakan penggerak CJ Surge, Jeep tidak lupa menyematkan as roda Dana 44 depan belakang.

Soal baterai, Jeep CJ Surge dapat baterai berkapasitas 50 kWh yang sayangnya tidak dibocorkan berapa jarak tempuhnya.