“Saya pikir pada tiga balapan terakhir kami membuktikan bahwa kami tidak bersama sebagai sebuah tim,” kata Aleix Espargaro, dikutip GridOto.com dari speedcafe.com.
“Kami tidak pada level untuk memperjuangkan gelar ini,” imbuhnya.
“Kami kehilangan banyak poin yang sia-sia jika Anda ingin memperebutkan gelar. Ini masalahnya,” ucap pembalap Spanyol ini.
“Maksud saya, kami membuat banyak kesalahan pada tiga balapan terakhir. Kalian tahu itu,” jelasnya.
Aleix Espargaro yang masih memiliki kesempatan untuk menjegal Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo jadi juara dunia MotoGP 2022, akan menjalani start dari posisi sepuluh.