Sinyal yang diberikan oleh sensor TPS ke Engine Control Unit (ECU) tidak stabil atau tidak sesuai.
Alhasil ini mempengaruhi ECU memberikan semprotan bahan bakar dan timing pengapian.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Ini Efek Enggak Pernah Ganti Filter Oli Mesin
"Mesin mobil akan brebet saat pedal gas diinjak, dan biasanya juga muncul indikator engine check di panel MID," tambahnya.
Mesin juga tidak akan mau langsam atau idle saat sensor TPS rusak.
Solusi dari sensor TPS yang rusak adakah dengan ganti baru.
Setelah diganti, kita wajib melakukan kalibrasi ulang agar hasil bacaan sensor TPS baru sesuai dengan yang dibutuhkan ECU.