Suppo mengatakan, pihaknya akan berusaha sekuat tenaga menjadikan MotoGP Thailand 2022 sebagai salah satu pengalaman terbaik bagi Petrucci.
Sentimen tersebut pun disambut hangat oleh Danilo Petrucci, yang merasa tidak sabar untuk mencoba Suzuki GSX-RR di sirkuit Buriram, Thailand.
"Saya ingin berterima kasih kepada Suzuki karena memberi saya kesempatan fantastis ini, serta Ducati dan manajemen tim saya saat ini karena mengizinkan saya mengambil alih posisi ini," ujarnya dalam kesempatan yang sama.
"Saya sangat penasaran untuk melompat ke GSX-RR dan mencobanya, terlihat sangat cepat dan kami tahu ini adalah motor pemenang," beber Petrucci.
Pada MotoGP Thailand 2022 nanti, Petrucci mengaku tidak akan memasang target kompetitif apapun.
Dirinya akan fokus menikmati jalannya balap MotoGP, yang terakhir kali ia rasakan pada MotoGP Valencia 2021 lalu.
"Saya juga senang menjadi salah satu dari sedikit pembalap dalam sejarah yang melompat dari mesin MotoGP ke motor Dakar, Superbike, lalu motor MotoGP pabrikan lainnya!" tutup Petrucci.