Honda CB360 Street Scrambler, Pamer Tampang Simpel dan Resik

Fedrick Wahyu - Kamis, 29 September 2022 | 20:52 WIB

Honda CB360 street scrambler (Fedrick Wahyu - )

Area kemudinya sekarang terpasang setang Biltwell dengan speedometer analog mungil plus beberapa saklar mungil.

Slipstream Creations
Tangki masih standar tapi dipadukan dengan kokpit yang minimalis

Tidak ketinggalan disematkan headlamp bergaya klasik dengan grill yang dipadukan dengan lampu sein LED mungil dari Motogadget.

Berikutnya untuk garpu depan masih tetap standar tapi sudah mendapatkan rebuild dan sepatbor berukuran mungil.

Slipstream Creations
Sektor kaki-kaki mendapatkan roda dan suspensi belakang baru

Lalu suspensi belakangnya diganti dengan part modern dan roda memakai pelek 18 inci dengan rem tetap model teromol untuk menguatkan kesan klasik.

Sementara untuk mesin, James sudah memberikan sistem kelistrikan baru yang lebih simpel dan karburator Keihin dengan filter pod.

Slipstream Creations
Sektor mesin mendapatkan beberapa ubahan istimewa

Kemudian dipasang juga exhaust system custom dengan muffler reverse cone stainless steel yang terlihat apik.

Terakhir sebagai finishing, kelir putih dibalurkan pada rangka dan untuk tangkinya ditambahkan aksen merah, oranye, dan kuning.

Slipstream Creations
Honda CB360 street scrambler yang tampil mempesona

Hasilnya, Honda CB360 ini menjadi sebuah street scrambler yang tampil begitu elegan dan mempesona.

Baca Juga: Ogah Dibilang Tua, Honda CB360 Federal Moto Paksa Diri Jadi Scrambler

Baca Juga: Namanya 'Gypsy', Honda CB360 Cafe Racer Simpel Tapi Rapi Banget