Soal fitur, C-HR Mode-Nero Safety Plus III dapat fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) Toyota Safety Sense standar serta beberapa fitur keselamatan tambahan.
Fitur tambahan tersebut adalah Parking Support Brake yang mencegah terjadinya benturan dengan objek statis di depan dan belakang mobil ketika parkir.
Baca Juga: Toyota C-HR Hybrid Sudah Dilengkapi TSS, Modal Lawan Honda HR-V RS?
Selain dengan objek statis, Parking Support Brake C-HR Mode-Nero Safety Plus III juga bisa mendeteksi datangnya kendaraan lain ketika mobil mundur.
Fitur lainnya yang sudah melengkapi C-HR Mode-Nero Safety Plus III adalah kamera 360, pemurni udara nanoe, dan opsi colokan vehicle-to-load (V2L) pada C-HR Hybrid.
C-HR Mode-Nero Safety Plus III varian G-T mendapatkan mesin empat silinder turbo berkapasitas 1.196 cc yang menghasilkan tenaga 114 dk dan torsi 185 Nm.
Sementara untuk varian G mendapatkan mesin hybrid empat silinder 1.797 cc bertenaga 96 dk dan bertorsi 142 Nm serta motor listrik 1NM bertenaga 71 dk dan torsi 163 Nm.