Harga mobil Ford Mustang GT 5.0 diperkirakan mencapai Rp1,5 miliar.
Dalam unggahan di akun instagramnya tahun lalu, terlihat Kevin asyik jalan-jalan dengan Can-Am Ryker.
Selain dirinya, ada sejumlah pengendara motor seharga Rp 520 juta ini.
Can-Am Ryker memiliki beberapa keunggulan.
Seperti pada fitur UFit, yaitu setang dan pijakan kaki yang bisa disetel maju mundur tanpa memerlukan kunci.
Jadi modelnya pakai klem mirip yang buat menyetel ketinggian jok sepeda.
Fitur andalan berikutnya ada spidometer digital 4,5 inci dengan layar oranye.
Isi informasinya cukup standar, ada info kecepatan, fuelmeter, odometer, tripmeter A & B, jam, suhu cairan pendingin, takometer, posisi transmisi (P, F, R), konsumsi bahan bakar rata-rata, dan range.
Can-Am Ryker dibekali mesin Rotax 900 cc 3 silinder segaris DOHC 12 katup berpendingin cairan.
Mesin dengan tenaga maksimal 82 dk di putaran mesin 8.000 rpm dan torsi maksimal 79,1 Nm di 6.500 rpm.