Belum Tahu Wajib Nyimak, Ini Fitur Kekinian yang Ada di All New Toyota Veloz

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Selasa, 19 Juli 2022 | 08:15 WIB

Tampilan standar bagian belakang All New Veloz (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Adapun fitur tersebut bisa memudahkan mencari titik keberadaan Toyota Veloz secara akurat.

Dengan begitu dapat memudahkan Sobat mencari letak mobil misalkan lupa parkir di area mana.

2. Fitur 360 All-Around View Camera

Sering parkir di spot sempit tapi jarang sesuai garis, tenang aja, Toyota Veloz juga hadir dengan fitur kekinian agar parkir semakin mudah.

Baca Juga: Sebesar Apakah Dimensi Hyundai Stargazer Dibandingkan Avanza, Veloz, Xpander, Xenia dan Ertiga? Makin Besar Makin Mahal?

Salah satunya berkat fitur 360 All-Around View Camera yang bikin parkir sesuai garis jadi makin effortless.

Pada fitur ini, Toyota menyematkan empat kamera dan sensor di empat titik (depan, belakang spion kiri & kanan).

Fitur ini dapat memudahkan untuk mendapatkan view di berbagai titik blindspot, supaya parkir jadi lebih rapi.

3. Desain Sporty dan Stylish

Dari tampilan eksterior, Toyota All New Veloz hadir dengan upgrade bodi yang menyeluruh.

Mobil ini dirancang untuk kebutuhan anak muda dengan mobilitas tinggi.

Toyota
All New Toyota Avanza dan All New Toyota Veloz resmi diluncurkan, banyak teknologi dan inovasi baru.

Pada bagian depan Toyota Veloz kini semakin terlihat lebih maskulin karena dilengkapi dengan headlamp LED, lampu sein dan fog lamp terbaru.

Terlebih, berkat grill bermotif jaring-jaring dengan bentuk trapezium, membuat Toyota Veloz lebih terlihat sporty.

Untuk menambah kesan elegan, Toyota juga menyematkan kaki-kaki dengan profil ban 205/50 R17 Alloy with Machining.

4. Interior Luas dan Fitur Entertainment yang Kekinian

Baca Juga: Harga Hyundai Stargazer vs Avanza, Veloz, Xenia, Ertiga dan Xpander, Ternyata Mobil Ini yang Paling Murah

Masuk ke interior, Toyota juga mempersembahkan sentuhan perubahan desain yang berbeda untuk Veloz.

Kesan mewah diperlihatkan dari instalasi dasbor yang membentang dilapisi dengan material soft pad.

Untuk mendukung mobilitas anak muda yang kekinian, konsol tengah dibuat lebih simple dengan head unit 9 inci.

Kemudian ditambah fitur Wireless Charger yang bikin isi daya smartphone nggak perlu pakai kabel lagi.

Lalu ada rem tangan yang makin simpel juga dengan Electric Parking Brake with Brake Hold.

Fitur Brake Hold ini memudahkan Sobat kalau lagi macet-macetan.

Jadi nggak perlu injek rem terus, mobil akan otomatis rem dan auto-release saat menginjak pedal gas.

5. Fitur Blind Spot Monitoring

Saat berkendara, tentunya Sobat ingin yang namanya kenyamanan dan keamanan.

Maka dari itu Toyota juga menyematkan salah satu fitur safety yang kini juga banyak disematkan mobil kelas atas yakni Blind Spot Monitoring.

Baca Juga: Toyota Veloz Baru Tampil Lebih Menggoda Pakai Body Kit Thailand

Cara kerja dan fungsi Blind Spot Monitoring adalah dengan memberikan sinyal melalui grafik pada kaca spion.

Sinyal tersebut sebagai bentuk peringatan jika ada kendaraan lain yang bergerak di area yang tidak terlihat pada kaca spion.

Fitur ini tentunya membuat Sobat lebih aman saat ingin belok, berpindah lajur atau manuver menyalip kendaraan di depan.

Nah, buat Sobat yang nggak sempet ikutan VELOZENSES beberapa waktu lalu, bisa datang ke dealer Toyota terdekat untuk melakukan test drive.