Kawasaki W175 Makin Klasik, Dirombak Jadi Cafe Racer Ramping, Tangki Pinjam W175 TR

Fedrick Wahyu,Rangga Kosala - Kamis, 14 Juli 2022 | 19:04 WIB

Kawasaki W175 sukses digarap Batakastem jadi sebuah Café Racer (Fedrick Wahyu,Rangga Kosala - )

Kemudian pekerjaan dilanjutkan dengan membuatkan seat pan dari pelat galvanis 1,2 mm yang ditumpangi jok kustom dengan lis krom.

Rangga/Otomotifnet
Perhatikan lis chrome yang terdapat di sisi jok, pertama kali diterapkan di motor custom garapan BK

Selain itu dibuatkan juga side cover dan sepatbor depan-belakang bermaterial pelat galvanis 1,2 mm, serta cover rantai aluminium.

Berikutnya pindah ke bagian kemudi,  kru Batakastem memasang setang model clubman, dipadukan dengan handgrip keren lansiran Motogadget.

Rangga/Otomotifnet
Sakelar kiri berisi sein, lampu jauh dan klakson dibuat dengan metode CNC

Lalu disematkan juga saklar-saklar kustom CNC aluminium dengan tombol stainless steel dan panel instrumen Nippon Seiki analog dan headlamp Emgo 4 inci.

Pindah ke sektor kaki-kaki, ada beberapa ubahan dilakukan demi membuat tampilannya semakin klasik dan tetap ramping.

Rangga/Otomotifnet
Headlamp imut sesuai tema dengan bohlam lampu alih-alih LED

Seperti kedua roda yang sekarang memakai pelek V-Rossi aluminium ukuran 1.60x18 dan 1.85x18 inci sebagai pengganti pelek 17 inci bawaannya.

Pelek baru tersebut kemudian dibalut dengan ban Swallow Sprinter 201 dan Tracker 202, berukuran 2.75-18 dan 3.00-18.