Honda Accord USDM Tampil Clean, Ditopang Pelek Vossen VLE 20 Inci

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 12 Juli 2022 | 09:36 WIB

Modifikasi Honda Accord USDM tampil clean dan elegan modal ubahan simpel (Luthfi Abdul Aziz - )

Tidak ada ubahan radikal di bodi namun ada beberapa sisipan add-on di lips spoiler tipis di depan dan side skirts di samping.

Lanjut ke bagian belakang, dipasangi ducktail dan double muffler di kedua sisi bumper untuk mempermanis tampilan Accord ini.

Ubahan lain yang mendukung tampilannya yakni kaki-kaki dengan suspensi ganti pakai coilover K-Sport yang diset lebih merunduk.

Vossenwheels
Modifikasi Honda Accord USDM pakai pelek Vossen VLE ukuran 20x10,5 inci

Dilanjutkan aplikasi pelek model kipas lansiran Vossen VLE ukuran 20x10,5 inci untuk menopang tongkrongan elegan Big Sedan ini.

Dengan balutan warna abu-abu membuat pelek tersebut terlihat begitu klop dengan bodi. Berikut video lengkapnya!

 Baca Juga: Honda Accord Cielo Dandan Klimis, Kandas Pakai Airsus, Interior Sporty

Baca Juga: Mobil Tempur ala Mad Max, Gabungan Honda Accord dan Chevy Suburban