Menyelaraskan ubahan eksterior, Mansory juga mendandani kabin jadi lebih mencolok dengan warna hijau dan aksen kuning.
Hampir seluruh permukaan didominasi material kulit hijau, mulai dari semua jok, area dasbor, door trim, dan lingkar kemudi.
Sementara aksen kuning hadir sebagai pemanis yang menghias kisi-kisi AC, pegangan pintu, karpet, dan jahitan wajik di jok.
Bicara soal performa, Mansory juga tidak lupa mengoprek mesin V8 berkapasitas 3.900 twin-turbo biar tenaganya lebih beringas.
Upgrade yang dilakukan pada software dan sistem pembuangan, hingga bikin potensi tenaga naik sebesar 880 dk dan torsi 980 Nm.
Baca Juga: Ferrari F8 Spider Penerus 488 Spider Yang Punya Tampang Lebih Beringas