Benarkah Membersihkan Mika Headlamp Motor yang Buram Bisa Pakai Odol?

Uje - Senin, 27 Juni 2022 | 11:40 WIB

Membersihkan mika headlamp motor yang buram pakai odol tidak efektif kalau buram sudah parah (Uje - )

Menurut Kenny, mika headlamp motor yang buram di motor yang usianya sudah tua harus dibersihkan dengan cara dipoles.

"Biasanya kami bersihkan pakai obat khusus dan wax khusus agar hasilnya bisa maksimal," tambah Kenny.

Untuk mencegah mika lampu yang sudah dibersihkan menjadi cepat buram, umumnya bengkel detailing menggunakan cara coating.

Fariz/otomotifnet.com
Sebelum melaukan nano burn coating, terlebih dulu mika lampu yang kusam diamplas alus

Masih menurut Kenny, membersihkan pakai obat dan wax ini juga cuma bisa dilakukan pada mika yang buram dan baret halus saja.

"Kalau mika headlampnya bukan ori dan baret parah, hasilnya juga akan kurang maksimal," tegasnya.

"Mika lampu KW itu memang mudah buram dan bahannya tipis, saat kita poles pun biasanya tidak akan lama bertahannya dan tidak lama akan buram lagi," tutupnya.