Hasil Race Moto2 Italia 2022 - Pedro Acosta Kuasai Balapan, Pembalap Tim Indonesia Raih Poin

Dia Saputra - Minggu, 29 Mei 2022 | 18:24 WIB

Pedro Acosta berhasil menguasai jalannya Moto2 Italia 2022, pembalap tim Indonesia masih beruntung. (Dia Saputra - )

Saat balapan berjalan 7 lap, kelompok pertama kembali terpecah menjadi dua.

Acosta dan Canet yang berada di barisan depan saling bergantian memimpin jalannya balapan.

Mereka kembali membuat gap dengan kelompok kedua dan kelompok ketiga pada lap ke-10.

Pembalap Red Bull KTM Ajo dengan nomor 51 itu terus memimpin jalannya balapan.

Bahkan Acosta semakin unggul setelah Canet crash di tikungan 15 sirkuit Mugello.

Acosta juga berhasil membuat gap cukup jauh dengan kelompok keuda di lap ke-15, yakni 2,248 detik.

Bendsneyder yang semula berada di posisi 20 berhasil merangkak naik hingga posisi 13 pada 4 lap terakhir.

Bisa dibilang performa pembalap tim Indonesia itu terus meningkat di menit-menit akhir balapan.

Bahkan Bendsneyder berhasil menempati posisi 9 saat balapan menyisakan 2 lap terakhir.

Pada akhirnya, balapan dimenangkan oleh Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo.

Lalu Joe Roberts berhasil menempati urutan ke-2 dan diikuti Al Ogura ke-3.

Sedangkan Bo Bendsneyder berhasil menyelesaikan balapan di urutan 11.

Berikut hasil Race Moto2 Italia 2022 :

MotoGP.com