Usai beres meracik sektor kaki-kaki, visualisasi Porsche 911 juga dibikin sangar dengan aksesori penunjang off-road pada bodi.
Mulai dari bumper under guard depan dan belakang, mudflap, skid plate alumunium, dan asupan roof rack karbon di bagian atap.
Upgrade lain mencakup foglamp kuning di bumper depan, sepasang lampu sorot, holder belakang, dan aplikasi roll cage kabin.
Bicara soal performa, Russell Built Fabrication menawarkan 3 opsi jantung pacu yang bisa dipilih sesuai kebutuhan konsumen.
Ada unit mesin 3.600 cc bertenaga 310 dk, mesin 3.800 cc yang menghasilkan daya 350 dk, atau power 400 dk dari mesin 4.000 cc.
Baca Juga: Porsche 911 Turbo Tampil Sangar, Berbaju Gulf Racing, Performa Makin Juara
Baca Juga: Porsche 911 Cabriolet Berbodi Full Serat Karbon Ekspos Kabin Simpel