Karena debit bensin yang dibutuhkan pada mesin standar tidak sebesar motor yang sudah upgrade seperti bore up.
Efeknya tentu pembakaran jadi tidak efisien jika terlalu banyak bensin jika mesin standar dipasangkan injektor aftermarket.
"Bukannya semakin enteng atau enak, tarikan mesin malah bisa jadi terasa agak berat dan juga boros bensin jika mesin standar dipasangkan injektor aftermarket yang debit bahan bakarnya lebih banyak," tegas Anfal.
"Makanya untuk upgrade mesin sebaiknya memang konsultasi ke bengkel, karena memang ada anggapan kalau ganti injektor racing saja bisa bikin motor lebih kencang, tetapi nyatanya tidak seperti itu," tutupnya.
Tuh, jadi jangan asal pasang injektor aftermarket atau racing di mesin motor kalian.