Ini dilakukan untuk menghindari karat atau keropos yang mungkin terjadi akibat endapan air, lumpur atau kotoran lainnya.
Cek Kondisi Oli Mesin
Penggantian oli mesin secara berkala memang sewajarnya sesuai standar dari pabrikan.
Tapi kalau oli mesin sudah terlihat berwarna sangat hitam dan kental usai mudik, maka sebaiknya dilakukan penggantian.
Jangan Lupa Periksa Ban dan Peleknya
Periksa kondisi ban meliputi pemeriksaan tekanan angin ban, dan kembangan ban.
Selain itu bearing roda, jari-jari dan keolengan roda, juga tak boleh ketinggalan.
Soalnya setelah perjalanan jauh dan dengan kondisi medan yang beragam, sektor kaki-kaki ini sudah bekerja amat keras.
Cek Bagian Pengereman
Periksa kondisi rem dan kampas rem, apakah masih pakem dan tidak berbunyi aneh saat di rem.