Baca Juga: Liburan Pakai Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC, Dapat 'Tukang Parkir' Otomatis
Baca Juga: Bestie, Seberapa Praktis Mercedes-AMG GLA 35 Buat Dipakai Liburan?
Cuma saja mesti tabah mendengarkan suara alarm yang mendeteksi kendaraan atau benda lain di sekitar mobil.
Begitu masuk Tol Becakayu hingga PIK 2 lalu lintas jalan tol yang saya lalui sangat lancar.
Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC yang disetel di mode Comfort bisa melaju di kecepatan 80-90 km/jam.
Sekitar 35 menit kemudian saya tiba di lokasi car meet up langsung disambut deretan mobil-mobil modifikasi yang keren abis.
Tampang Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC yang kalem dan enggak menunjukan ia adalah mobil kencang membuatnya terlihat seperti SUV biasa di tengah pertemuan mobil modifikasi ini.
Tidak ada spoiler dengan desain agresif dan intimidatif di tubuh SUV berkelir Cosmos Black ini.
Status sebagai anggota klan AMG cuma terlihat di gril depan, emblem di pintu bagasi, pelek 19 inci, dan kaliper rem saja.
Jadi kayak sleeper car aja, tampang biasa tapi mesinnya kencang.
Padahal tenaga 306 dk dari mesin 4-silinder in-line turbo kemampuannya setara Toyota GR Yaris atau Honda Civic Type-R yang juga hadir di acara tersebut.
Baca Juga: Traktir Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC Sampai Kenyang, Habisnya Segini
Pantau terus perjalanan Mercedes-AMG GLA 35 4MATIC di Holiday Fun Drive 2022 di sini.
Atau pantengin akun Facebook serta Instagram GridOto dengan tagar #HolidayFunDrive2022 dan #HFD2022.