Mengenal Lebih Dekat Suzuki Ertiga Suzuki Sport di Acara Holiday Fun Drive 2022

Rudy Hansend - Sabtu, 7 Mei 2022 | 12:45 WIB

Suzuki Ertiga Suzuki Sport (Rudy Hansend - )

GridOto.com - Dalam acara Holiday Fun Drive 2022, saya dan keluarga berkesempatan langsung menjajal dan menikmati perjalanan mudik 2022 bersama Suzuki Ertiga Suzuki Sport.

Selama 8 hari, saya dan keluarga telah jatuh cinta dengan Suzuki Ertiga Suzuki Sport karena begitu nyaman dalam perjalanan libur lebaran kali ini.

Suzuki Ertiga yang saya pakai memiliki segudang keunggulan dibandingkan dengan MPV lainnya.

Mari kita mulai membahas desainnya terlebih dahulu.

Karakter desain Suzuki Ertiga Suzuki Sport adalah sporty, dan itu terlihat dari bodykit yang digunakan.

Bumper depan, samping, bumper belakang, hingga rear spoiler Ertiga Suzuki Sport terasa pas dan proporsional meski semua itu adalah komponen tambahan.

Ibnu Jundi
Lampu DRL bisa dimatikan via tombol di dasbor

Baca Juga: Holiday Fun Drive 2022 Suzuki Ertiga Lanjut ke Kebumen, Gak Lupa Menyantap Bakso Roket!

Karakter desain Suzuki Ertiga Suzuki Sport ini berkesan mirip dengan Honda Mobilio RS yang juga sporty.

Di bagian interior, warna hitam mendominasi di dasbor, door trim, bangku, hingga setir.

Berpadu panel aksen ala-ala kayu di garis dasbor, kabin Suzuki Ertiga Sport terkesan anggun dan lebih premium.

Meskipun begitu, aura sporty tetap kuat berkat setir berlapis kulit dengan bentuk flat-bottomed.

Oh iya perlu diingat kalau Suzuki Ertiga Suzuki Sport ini merupakan pengembangan 'upgrade' dari Suzuki Ertiga GX yang memiliki interior berwarna krem dan cokelat.

Rudy/ GridOto.com
Mesin Suzuki All New Ertiga SS

Baca Juga: Perjalanan Mudik 2022 Bersama Suzuki Ertiga Suzuki Sport, Serpong-Banyumas 14 Jam

Soal akomodasi, Suzuki Ertiga Suzuki Sport itu tergolong lega kalau kami ukur dengan duduk di bangku baris kedua.

Akomodasi tersebut juga didukung dengan kemampuan jok baris kedua yang bisa digeser maju-mundur (sliding) atau direbahkan (recline).

Dibandingkan Ertiga GX, Suzuki Ertiga Suzuki Sport mendapatkan beberapa tambahan fitur.

Sebut saja ada lampu LED DRL, kamera parkir, Electronic Stability Programme (ESP), dan tentu saja body kit Suzuki Sport di eksterior.

Tapi kalau soal performa, Ertiga Suzuki Sport masih bermesin sama dengan Ertiga lainnya yakni empat silinder berkapasitas 1.462 cc dengan tenaga 104,7 dk dan torsi 138 Nm.

Output mesin K15B tersebut lalu disalurkan ke roda depan (FWD) lewat transmisi otomatis 4-percepatan.

Nah itulah keunggulan Suzuki Ertiga Suzuki Sport yang saya kendarai di Holiday Fun Drive 2022.