Untuk area kokpit kini mendapatkan segitiga milik Suzuki Hayabusa yang dipadukan dengan setang clip-on custom, speedometer Motogadget, dan spion bar-end.
Selanjutnya untuk kaki-kaki, Honda CX500 ini memakai garpu depan upside down milik Suzuki Hayabusa.
Lalu untuk mengimbanginya suspensi belakang diganti dengan mengandalkan sok Ohlins yang akan menjamin sisi kenyamanan saat riding.
Sementara kedua roda menggunakan pelek 16 inci milik Harley-Davidson yang sudah dimodifikasi agar cocok dengan drive shaft Honda.
Tak ketinggalan pengereman mengandalkan kaliper depan Tokico milik Hayabusa dan kaliper Brembo untuk rem belakang.
Pindah ke sektor mesin ada ubahan berupa pemasangan filter K&N, cover radiator, serta exhaust system bermuffler reverse cone dari GD Motocicletas.
Terakhir sebagai finishing, seluruh bodinya diberi kelir hitam dengan striping dan logo Honda berwarna emas.
Hasilnya, Honda CX500 ini sekarang berubah menjadi sebuah cafe racer yang tampil minimalis namun tetap elegan.
Baca Juga: Honda CX500 Cafe Racer Klasik, Serba Simpel Tapi Tetap Menawan