"Untuk long range bisa lebih jauh 103 kilometer, 72,6 kWh sampai 481 kilometer jarak tempuh," terusnya.
Perbedaan kapasitas baterai ini tentunya memiliki waktu pengisian ulang daya listrik yang berbeda.
Dengan output arus listrik AC 220V, standard range butuh waktu charging sampai 5 jam untuk mencapai 100 persen.
Sedangkan long range butuh waktu 6 jam charging baterai sampai 100 persen.
Baca Juga: Bedah Interior Toyota Kijang Innova EV, Komponen ini Hilang Nih
"Begitu juga dengan alat DC fast charging 50 kW, lama waktu charging standard range 46 menit untuk pengisian 10 hingga 80 persen," terang Bonar.
"Long range butuh waktu 57 menit untuk pengisian 10 hingga 80 persen," sambungnya.
Namun waktu pengisian baterai kedua jenis baterai ini bisa sama jika menggunakan alat ultra fast charging 350 kW.
"Sama-sama 18 menit dari 10 hingga ke 80 persen," ujar Bonar.