Segini Kecepatan Mick Schumacher Kecelakaan di Kualifikasi F1 Arab Saudi 2002

Fendi - Minggu, 27 Maret 2022 | 02:35 WIB

Pembalap tim Haas, Mick Schumacher di F1 Arab Saudi 2022 (Fendi - )

Akibat insiden ini, bendera merah pun dikibarkan dan sesi Q2 sempat ditunda untuk proses memindahkan mobil Mick dan petugas membersihkan puing-puing mobil dari lintasan.

“Saya tidak berbicara dengannya secara langsung, dia berbicara dengan ibunya,” kata bos tim Haas, Guenther Steiner kepada Sky Sports F1.

"Saya berbicara dengan ibunya beberapa kali dan terus mengabarinya,” lanjut Steiner.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 Arab Saudi 2022 - Sergio Perez Raih Pole Position Pertamanya, Lewis Hamilton Gagal Lolos ke Q2

“Dia tidak mengalami cedera yang dapat dilihat, mereka hanya ingin memeriksanya dan melakukan beberapa pemindaian untuk melihat bahwa tidak ada cedera akibat benturan,” imbuhnya.

Guenther Steiner mengaku kehilangan semua data langsung tentang benturan itu.
Pada saat kejadian, Mick Schumacher berada di urutan kesembilan di Q2.