Baca Juga: Cuma Rp 250 Ribu Sepasang, Antisipasi Maling Spion Mobil Bisa Pakai Kawat Sling
Setelah didalami lebih lanjut, korban sempat mengaku kalau kunci kontaknya ternyata sempat tertinggal di Yamaha NMAX miliknya.
"Saat kejadian, korban juga sempat mencari dan bertanya-tanya ke orang sekitar namun tidak ada yang tahu," lanjut Dedy.
Dedy menambahkan, korban baru tahu NMAX miliknya dicuri setelah melihat rekaman CCTV yang ada di gedung bulu tangkis.
Kebetulan, gedung bulu tangkis tersebut lokasinya tidak jauh dari tempat terkahir korban memarkirkan Yamaha NMAX-nya.
"Selanjutnya mereka melapor ke Polresta Padang," ucapnya.
Dari rekaman CCTV, Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang langsung melakukan penyelidikan.
Kemudian mereka juga mendapatkan informasi bahwa pelaku sedang berada di depan SMA 2 Padang.
"Akhirnya pelaku kami amankan dan barang bukti Yamaha NMAX serta helm warna hitam sudah kami bawa," pungkas Dedy.
Artikel ini telah tayang di TribunPadang.com dengan judul Tim Klewang Polresta Padang Amankan Pelaku Curanmor, Pelaku Tinggalkan Satu Helm Korbannya.