Pengerem juga tidak dilupakan dengan dipasangi kaliper Brembo empat piston M50 agar rem depannya makin pakem.
Pindah ke kaki belakang, remnya masih tetap bermodel tromol tapi dengan paha rem aluminium yang manis.
Tapi yang lebih istimewa lagi adalah suspensinya yang sekarang memakai sok Ohlins TTX dan dilengkapi HPA.
Lanjut ke sektor mesin, sebenarnya masih cukup standar, namun ada beberapa ubahan dan pemanis apik.
Seperti bagian CVT yang berwarna krom, balutan serat karbon di beberapa bagian, serta pemasangan knalpot Remus.
Untuk bodi-bodi juga masih cukup standar tapi berkat aksen coklat bronze membuatnya tampak lebih elegan.
Lampu sein, stoplamp dan jok turut diganti dengan model yang stylish untuk menyempurnakan tampilannya.
Hasilnya, Vespa Sprint ini jadi tampil mempesona dengan kaki-kaki yang begitu istimewa.
Baca Juga: Vespa Sprint Diberi Modifikasi Apik, Ujung Kepala Sampai Kaki Jadi Istimewa
Baca Juga: Vespa Sprint Tambah Mempesona, Kaki-kaki Upgrade, Jubahnya Elegan