Lalu pengeremannya dimaksimalkan dengan penggunaan kaliper Frando dua piston dan cakram floating aftermarket.
Sedangkan untuk rem belakangnya masih standar dengan model tromol namun memakai paha rem aluminium.
Berikutnya demi memaksimalkan sisi kenyamanan berkendaranya, suspensi belakang diganti dengan shock RCB.
Beres dengan kaki-kaki yang sudah istimewa, pekerjaan dilanjut mempermanis dan memaksimalkan tampilan mesinnya
Baca Juga: Modifikasi Yamaha Jupiter MX 135, Paras Makin Rupawan, Kaki-kaki Istimewa
Untuk mesinnya sebenarnya sudah diberi piston kit 62 mm hingga leher knalpot stainless steel namun tidak diperlihatkan secara mendetail.
Terakhir untuk bodi-bodi, bisa dibilang masih cukup standar tapi tetap stylish dengan balutan warna putih.
Alhasil dengan segala ubahan istimewa tadi, Yamaha Jupiter MX 135 ini jadi tampil mempesona dan keren.