Autoevolution
Tampilan samping dan belakang modifikasi Rolls-Royce Wraith nyentrik
Bergeser ke sisi samping, dipasang side skirts minimalis dan keempat fender yang didesain lebih besar dari versi standar.
Ubahan di area belakang menyasar pada ducktail dan bumper yang dibikin lebih halus mengasup knalpot pipih di kedua sudutnya.
Autoevolution
Modifikasi Rolls-Royce Wraith pakai pelek Forgiato warna merah
Sebagai pelengkap eksterior, dipasoklah pelek unik lansiran Forgiato ukuran 23 inci yang dibungkus ban performa tinggi
Setup roda baru ini tampak begitu padat mengisi lingkar fender, mengingat konstruki kaki-kaki yang diturunkan sekitar 15 mm.