Lalu soal jarak tempuh, e-up! diklaim memiliki jarak tempuh 258 km saja, kalah dengan Zoe baterai 41 kWh yang diklaim bisa menempuh jarak 316 km.
Namun Volkswagen menyebut e-up! memiliki konsumsi energi sebesar 12,7 kWh/100 km sesuai Worldwide Harmonised Light Vehicles Test Procedure (WLTP).
Baca Juga: Volkswagen Indonesia Siap Luncurkan SUV Adik Tiguan Tahun Ini, Ini Bocorannya!
Tidak lupa baterainya diklaim bisa dicas hingga 80% dalam waktu 60 menit saja lewat pengecasan cepat 40 kW.
Oh iya soal fitur, Volkswagen e-up! telah dilengkapi dengan colokan Combined Charging System (CCS), Lane Assist, AC Climatronic, setir kulit, dan pelek 15 inci Blade.
Selain itu, e-up! juga memiliki fitur-fitur Volkswagen up! lainnya seperti Maps + More Dock yang mengubah smartphone menjadi head unit.