GridOto.com - Mur roda mobil yang sering dibuka pasang bisa mengalami slek atau dol.
Selek pada mur roda mobil ini sangat berbahaya karena bisa saja terlepas saat mobil berjalan.
Mur roda yang slek ternyata bisa diakibatkan oleh dua hal ini.
Saat GridOto.com ngobrol dengan Suparna, Kepala Bengkel Resmi Toyota Auto2000 Cilandak, Jakarta Selatan, dirinya menjelaskan bahwa mur roda slek bisa karena pengencangan dan karat.
"Mur roda yang slek paling sering akibat karat dan pengencangan mur yang salah" buka Suparna.
Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Ini Penyebab Mur Roda Mobil Susah Dibuka
"Karat bisa dialami oleh mur roda, biasanya akibat adanya air yang mengendap lama di bagian mur roda, jadinya berkarat," tambahnya.
Karat yang lama kelamaan semakin banyak ini jelas membuat bahkan drat slek.
Begitu juga dengan tingkat pengencangan yang salah atau berlebihan.