Lebih lanjut, berdiri lebih dari 3 dekade, Adira Finance menyediakan portofolio produk pembiayaan otomotif dan non-otomotif dari berbagai merek.
Itu pun secara konvensional dan syariah, karena sejalan dengan misi memberikan solusi keuangan sesuai kebutuhan dan kemampuan konsumen.
"Di kategori otomotif, kami mencakup mobil dan motor dari berbagai merek, baik itu baru maupun bekas," sebutnya.
Sementara dari kategori non-otomotif, terdapat durables (gadget, elektronik, dan furniture), serta dana multiguna yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan.
Selain itu, Harry juga melihat bahwa komunitas otomotif memiliki peran yang sangat penting untuk menggerakkan industri otomotif Indonesia.
Untuk itu, selain mobil dan motor, di IIMS 2022 Adira Finance juga menyediakan pembiayaan untuk produk-produk aftermarket otomotif seperti aksesori dan komponen.
"Solusi ini kami hadirkan untuk teman-teman pecinta otomotif dan komunitas," terang Harry.
Adapun kegiatan-kegiatan bersama komunitas otomotif juga akan dilakukan oleh Adira Finance selama pameran otomotif itu berlangsung.
"Rencananya, lebih dari 5 komunitas dari beragam merek akan kami undang untuk ikut serta," tandasnya.