Side skirts di sisi samping pun ikut dihias ornamen krom, termasuk add-on bumper belakang yang hadir lebih elegan tapi tetap sporty.
Hal lain yang menambah aura futuristik kedua mobil ini adalah aplikasi spoiler atap simpel terintegrasi stoplamp dan DRL LED.
Sedangkan paket Cool Shine Kit hanya aksesori pemanis krom, mulai garnish kap mesin, pintu belakang, gagang pintu, dan spion.
Oh iya, konsumen bisa memilih 2 opsi pelek berbeda, yakni seri Modellista Wing Dancer X VII ukuran 18 inci berfinishing dual-tone.
Juga pelek sporty seri Modellista Trinitas dengan desain palang rumit ukuran 16 inci, plus balutan ban Toyo Tranpath berprofil sedang.
Baca Juga: Foto Detail Toyota Noah dan Toyota Voxy Terbaru yang Rilis di Jepang