Seperti kedua rodanya yang kini memakai pelek CNC King Speed berwarna oranye yang terlihat stylish dan sporty.
Tak ketinggalan pengeremannya diupgrade dengan kaliper dua piston dan cakram floating dari Brembo.
Kemudian untuk rem belakangnya tetap bermodel tromol namun dengan paha rem aluminium yang tampil manis.
Lalu yang istimewa lagi adalah suspensinya yang sekarang mengandalkan shock Ohlins agar sisi kenyamanannya makin impresif.
Lanjut ke sektor mesin, tampak ada pemakaian filter box model transparan dan cover CVT berwarna silver.
Berikutnya dipasang juga radiator aftermarket dengan cover titanium serta exhaust system bermuffler LeoVince 4Road.
Terakhir untuk bodi-bodinya sebenarnya masih cukup standar tapi keren dengan kelir hijau gelap dengan aksen kuning.
Setelah mendapatkan modifikasi yang begitu istimewa tadi, Honda Vario 150 ini jadi tampil begitu sangar.
Baca Juga: Modifikasi Simpel Honda Vario 150, Ubahan Ringan, Kaki-kaki Mempesona
Baca Juga: Honda Vario 150 Sporty, Pengereman Maksimal, Lampu-lampunya Terang