"Selain kondisi Jalan Tol Trans Jawa yang panjang dan ramai, 85 persen rest area jalan tol yang dikelola oleh JMRB juga terletak di jaringan Jalan Tol Trans Jawa. Sehingga potensi pengembangan fasilitas inap ini juga semakin terbuka," imbuhnya.
Baca Juga: OtoTraveling - Cocok Untuk Dikunjungi, Begini Keindahan Rest Area Goa Lawah di Karangangasem Bali
Meski begitu, pihak JMRB tidak menutup kemungkinan untuk membangun hotel di rest area luar Tol Trans Jawa apabila dibutuhkan ke depannya.
"Dengan begitu, JMRB membutuhkan mitra atau rekan strategis yang dapat bekerja sama dengan saling memanfaatkan potensi sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing pihak. Salah satunya adalah OHM di bawah naungan Alfaland Group,"
Hal senada juga diungkapkan Director of Operations PT Omega Hotel Management, Aswin Drajat Sukrisna.
"Kami sepakat dengan JMRB, saat ini rest area yang berpotensi untuk menghadirkan hotel adalah rest area di Jalan Tol Trans Jawa," kata Aswin dalam kesempatan yang sama.
"Namun, tidak menutup kemungkinan bila nantinya dibutuhkan di Jalan Tol Luar Jawa," lanjutnya.
Menurut Aswin, di masa pandemi Covid-19 ini OHM terus berkarya dan berinovasi dengan menggandeng mitra potensial, dalam hal ini adalah JMRB.
"Bersama JMRB kami ingin mengembangkan bisnis perhotelan yang dapat memajukan industri pariwisata Indonesia, yaitu dengan menghadirkan fasilitas akomodasi yang terbaik bagi masyarakat yang menghampiri seluruh rest area yang dikembangkan oleh JMRB," pungkasnya.
Sekadar informasi, hingga saat ini JMRB telah mengelola 27 rest area milik Jasa Marga Group yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Sedangkan OHM merupakan local hotel operator yang telah mengelola 17 hotel dengan beragam brand, di antaranya Grand Cordela, Cordela Hotel, Cordela Inn, Cordex & Alfa Resort yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.