Berikutnya untuk sektor mesin, kru deBolex hanya mendapatkan beberapa ubahan ringan saja seperti pemasangan exhaust system.
Baca Juga: Ducati 848 Evo Jadi Cafe Racer, Tampilan Minimalis Namun Tetap Sangar
Untuk exhaust system ini deBolex menyiapkan empat pilihan dan salah satunya adalah SC Project seperti yang terpasang pada dua unit ini.
Lanjut ke bagian bodywork, ada subframe aluminium baru dengan model bolt-on untuk rangka belakangnya.
Lalu di atasnya terpasang buntut bergaya klasik dan jok kustom quick release dengan beragam pilihan warna dan kulitnya.
Berikutnya kru deBolex membuatkan tangki dan fairing kustom dengan headlamp mungil yang diberi cover agar tampil lebih rapi.
Baca Juga: Ducari 996 ala Cafe Racer Klasik, Performa Maksimal Biar Kuat di Trek
Kemudian untuk kokpitnya dipasangi setang clip-on Giller, speedometer aftermarket, serta master rem Brembo yang bisa diupgrade jadi Magura HC3.
Terakhir sebagai finihsing, deBolex membebaskan pilihan warna bagi kustomernya, tapi untuk dua unit ini diberi warna kuning dan putih.
Hasilnya, terciptalah motor limited edition berbasis Ducati Monster 1200 yang begitu sangar dan keren.