GridOto.com - Di Indonesia Honda punya satu motor ayam jago yang beredar di pasaran yakni Honda Sonic 150R.
Secara desain aura sporti dari Honda Sonic 150R ini kental terasa.
Mulai dari headlamp yang bentuknya melancip, bodi ramping dengn bagian buritan yang agak nungging, serta aplikasi monosok mengentalkan aura sportinya.
Tapi beda di Indonesia beda di Filipina, di sana Honda bukan memasarkan Sonic 150R sebagai motor ayam jagonya.
Di Filipina Honda mempercayakan Honda RS125 Fi sebagai pengisi segmen motor ayam jago.
Soal tampang dan spesifikasi, jelas RS125 Fi tidak ada apa-apanya dibanding Sonic 150R.
Kita mulai dari desainnya dulu.
Dari depan, terlihat bahwa benar RS125 Fi dibekali sokbreker panjang dengan setang model clip on atau setang jepit khas ayam jago.
Baca Juga: Honda Sonic 150R Dimodif Simpel, Fokus Pengereman, Tampilannya Keren