Pernah Nonton Belum? Inilah Iklan Honda GL100 dan GL125 yang Tayang Tahun 1979 Silam

Dida Argadea - Senin, 3 Januari 2022 | 10:10 WIB

Iklan Honda GL100 dan GL125 (Dida Argadea - )

Untuk generasi pertama (1979-1981), Honda GL100 dan GL125 masih beraura membulat seperti saudara tuanya honda CB100 dan CB125.

Meski jadul, Honda GL100 dan GL125 sudah pakai rem depan cakram mekanis lho.

Buat mengunci cakram, kampas rem ditarik kawat alias bukan pakai tekanan minyak rem.

Sedangkan generasi kedua (1982-1984), Honda GL100 dan GL125 sudah mulai bergaya mengotak.

Misalnya lampu depan, spidometer dan takometer, lampu sein, dan kaca spion yang  berbentuk kotak.

Sementara di generasi terakhir (1985-1994) pengapian Honda GL100 dan GL125 berubah dari platina ke CDI.

Berikut video iklannya: