Baca Juga: Ganjil Genap Mulai Berlakukan di Kota Bogor, Ribuan Kendaraan Kena Razia
Untuk titik pemberhentian atau shelter selengkapnya akan diinformasikan melalui akun Instagram @pemkotbogor, @dishubkotabogor atau @biskita.id.
"Saat ini warga Bogor masih bisa menikmatinya dengan gratis sampai ada keputusan terbaru. Kalaupun mulai bayar nanti sangat bersahabat," tambahnya.
Karena masih gratis, tidak sedikit masyarakat yang masih bingung hendak bepergian naik di Biskita Trans Pakuan.
Alhasil sejumlah masyarakat tersebut hanya berkeliling Bogor, hingga kembali ke lokasi keberangkatannya.
"Mari rawat bersama-sama Biskita Trans Pakuan agar bisa dimanfaatkan oleh semua kalangan," tutur Wali Kota Bogor.
Dirut PDJT Kota Bogor, Lies Permana Lestari, berharap Biskita Trans Pakuan bisa meningkatkan kualitas transportasi di Kota Bogor.
"Semoga tahun depan akan ada dua koridor lagi. Tapi kami masih menunggu koordinasi dengan BPTJ," ucap Lies.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Bima Arya Resmikan Dua Koridor Baru Biskita Trans Pakuan Koridor Bubulak - Cidangiang - Ciawi