Seperti mengusap bodi motor dengan sabun dalam kondisi masih banyak kotoran atau pakai lap yang sama ketika membersihkan bagian atas dan kaki-kaki motor.
“Kalau motor sudah berumur seperti cat atau pernis sudah terkelupas, wajib diperhatikan karena cuci dengan air bertekanan tinggi memang berisiko merusak lapisan tersebut,” jelas Wahyu.
Tetapi kalau bodi motor kalian masih dalam kondisi baik, cukup diperhatikan saja proses mencucinya supaya enggak bikin lapisan cat bodi tergores.
Tuh, jadi mencuci motor dengan air bertekanan sebenarnya aman saja untuk cat di motor.